Resep Cara Membuat Kulit Pastel Basah Yang Gurih dan Renyah -
Sebenarnya membulit kulit pastel basah ini sangat susah-susah gampang.
Karena setelah adonan dasarnya sudah jadi, kita perlu mengilas adonan
ini sampai menjadi cukup tipis.dan halus Setelah itu baru diisi dan
bentuk menjadi seperti setengah lingkaran dan dihias ujungnya. Tapi
sekarang, ditoko peralatan kue, sudah banyak yang menjual cetakan pastel
seperti gambar di bawah ini:
Ilustrasi Gambar Alat Cetakan Pastel
Cetakan ini sangat membantu sekali memudahkan kita untuk membuat kue
pastel lebih praktis dan efisien dalam membuatnya. Cetakan ini sangat
cocok sekali khususnya untuk para newbie yang sedang belajar masak atau
bahkan yang ingin proses pembuatannya tidak memakan waktu lama atau bisa
jadi untuk orang tidak sabar untuk mengukir pinggiran kue pastel
tersebut. hehe. Biasanya Cetakan pastel ini dibandrol dengan harga Rp
2.500 - Rp 7.000 tergantung dari toko yang menjualnya.
Bahan-bahan untuk membuat kulit pastel yang enak dan renyah
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 40 gr margarin
- 1 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 60-100 ml air (kira-kira saja sampai adonan terasa kalis)
- minyak untuk menggoreng
Peralatan untuk membuat kulit pastel basah crispy
- cetakan pastel
- tongkat penggilas kayu
Cara membuat kulit pastel gurih dan renyah
Untuk membuat adonan kulit pastel yang garing
Ilustrasi Gambar Cara Membuat Kulit Lumpia bagian Menggilas
- Campurkan tepung terigu, margarin dan telur ke dalam wadah satu tempat. Aduk hingga rata.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit secara perlahan-lahan sambil terus diaduk dan diuleni sebentar saja hingga terasa kalis.
- Gilas hingga terasa tipis dan halus dengan menggunakan tongkat penggilas kayu. Setelah itu cetak adonan tersebut dengan menggunakan cetakan pastel. Sisihkan
Dan sisanya tinggal diisi dengan adonan yang akan Anda buat :-)
selamat mencoba ya.
Tips Agar Kulit Pastel Basah Menjadi Renyah
- Ketika pastel sudah siap digoreng, diusahakan menuangkan minyak yang banyak. Dengan begitu hasil Kue Pastel Basah pun menjadi matang dengan sempurna.
- Kalian bisa gunakan air hangat untuk membuat hasil kulit pastel menjadi berlubang dan renyah.
No comments:
Post a Comment